Senin, 31 Agustus 2020

Dolar AS turun tajam pada pekan lalu, karena investor terus membuang dolar setelah pidato Ketua Fed Powell baru-baru ini dan sikap baru dari bank sentral terhadap inflasi, yang terlihat memperburuk untuk tingkat suku bunga rendah yang bertahan lebih lama.

Potensi Pergerakan

EMAS

Harga emas berakhir menguat pada hari Jumat sebesar $35.17 di level $1964.91 karena didukung oleh komentar The Fed yang dinilai lebih dovish pada simposium Jackson Hole. Harga emas berpeluang melanjutkan kenaikan menguji level resisten $1980 - $1985. Level support harga emas berada pada level $1960 - $1955.

MINYAK

Harga minyak melemah sebesar $0.09 di level $42.93 pada hari Jumat. Harga minyak berpotensi melanjutkan penurunan menguji level support di $42.60 - $42.00 karena kekhawatiran pertumbuhan ekonomi dan badai laura yang melanda AS. Level resisten harga minyak berada pada kisaran 43.40 - 44.00.

EURUSD

EURUSD  menguat  83 pips di level 1.1905, karena melemahnya dolar AS akibat rencana kebijakan longgar The Fed yang dibahas pada simposium Jackson Hole.  EURUSD berpotensi melanjutkan kenaikan menguji level 1.1940 - 1.1980. level support EURUSD berada pada level 1.1860 - 1.1820.

GBPUSD

GBPUSD menguat tajam sebesar 151 pips di  level 1.3351 pada hari Jumat, GBPUSD berpeluang melanjutkan kenaikan menguji level resisten di 1.3390 - 1.3420 karena outlook pelemahan dolar AS lebih lanjut. Level support GBPUSd berada pada level 1.3300 - 1.3280.

USDJPY

USDJPY turun tajam sebesar  121 pips pada level 105.36 di sesi Jumat karena melemahnya dolar AS. USDJPY berpotensi melanjutkan penurunan menguji level support di 105.00 - 104.80.  Level resisten USDJPY berada pada kisaran 106.10 - 106.60.

AUDUSD

AUDUSD menguat 106 pips ke level penutupan sesi Jum
at di 0.7366, AUDUSD berpotensi melanjutkan kenaikan menguji level resisten di 0.7400 - 0.7450. karena mengutnya harga komoditas tembaga dan melemahnya dolar AS. Level support AUDUSD berada pada kisaran 0.7315.

Nikkei

Indeks Nikkei di tutup turun  290 poin, berakhir pada level 22940 karena  menguatnya yen Jepang terhadap dolar AS  dan kabar pengunduran diri PM, USDJPY berpotensi bergerak naik menguji resisten 23420 - 23500. Level support indeks Nikkei berada pada level 23000 - 22830.  

Hang Seng

Indeks Hang Seng berakhir naik 279 poin di level 25417 hari  Jumat , karena didukung  rencana pelonggara The Fed dan optimisme pemulihan ekonomi di Asia. Indeks Hang Seng berpeluang melanjutkan kenaikan menguji resisten di 25900 - 26020. Level Support indeks Hang Seng 25300 - 25100.

0 komentar:

Posting Komentar