Jakarta - Tokoh-tokoh yang diduga sebagai kandidat
menteri Presiden Jokowi terus berdatangan ke Istana Merdeka hari ini.
Kini giliran politikus NasDem Ferry Mursyidan Baldan dan Enggartiasto
Lukita yang datang.
Ferry dan Enggartiasto tiba di Istana Merdeka sekitar pukul 10.50 WIB, Kamis (23/10/2014). Mereka datang semobil menggunakan Alphard. Keduanya kemudian langsung masuk ke Istana tanpa memberikan pernyataan kepada awak media.
Sebelum bergabung di Partai NasDem, Ferry dan Enggartiasto adalah politikus Partai Golkar. Kini, Ferry menjabat sebagai Ketua DPP sementara Enggartiasto adalah politikus kawakan yang bergabung ke NasDem pada 2013 lalu.
Hari ini, sejumlah tokoh sudah dipanggil ke Istana. Sejak pagi, sudah ada Dirut Susi Air Susi Pudjiastuti, Luhut Pandjaitan serta politisi PKB Marwan Jafar dan Hanif Dhakiri serta Rektor Undip M Nasir.
Ferry dan Enggartiasto tiba di Istana Merdeka sekitar pukul 10.50 WIB, Kamis (23/10/2014). Mereka datang semobil menggunakan Alphard. Keduanya kemudian langsung masuk ke Istana tanpa memberikan pernyataan kepada awak media.
Sebelum bergabung di Partai NasDem, Ferry dan Enggartiasto adalah politikus Partai Golkar. Kini, Ferry menjabat sebagai Ketua DPP sementara Enggartiasto adalah politikus kawakan yang bergabung ke NasDem pada 2013 lalu.
Hari ini, sejumlah tokoh sudah dipanggil ke Istana. Sejak pagi, sudah ada Dirut Susi Air Susi Pudjiastuti, Luhut Pandjaitan serta politisi PKB Marwan Jafar dan Hanif Dhakiri serta Rektor Undip M Nasir.
Sumber: detik
0 komentar:
Posting Komentar